Header Ads

Pimpin Rapat Hidroponik dan Aquaponik Wakil Walikota Bekasi Berharap Ini Menjadi Alat Perjuangan Ekonomi Warga Kota Bekasi.

Wakil Walikota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono pimpin rapat hidroponik dan aquaponik yang dilaksanakan di Balai Patriot Plaza Pemerintah Kota Bekasi

POSPUBLIK.NEWS.COM
Kota Bekasi - Wakil Walikota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono pimpin rapat hidroponik dan aquaponik yang dilaksanakan di Balai Patriot Plaza Pemerintah Kota Bekasi, Rabu(04/09/2019).

Pada rapat yang di pimpin Wakil Walikota Bekasi ini turut hadir kepala dinas Pertanian dan Perikanan Kota Bekasi H. Momon Sulaeman, Perwakilan Tim Walikota Untuk Percepatan Penyelenggaraan Pemerintah dan Pembangunan Kota Bekasi, Ihsan, dan kelompok masyarakat serta ASN yang bergerak dalam membantu pengembangan metode hidroponik dan aquaponik


Wakil Walikota Bekasi membuka sekaligus memberikan arahannya kepada kelompok masyarakat dan ASN yang hadir untuk mengajak anak muda serta ibu rumah tangga yang ada di Kota Bekasi untuk turut serta dalam kegiatan pengembangan ini.

" Banyak persoalan di Kota Bekasi, selain sampah rumah tangga, juga kurangnya lapangan pekerjaan yang tersedia di Kota Bekasi. Oleh karena itu, pemerintah Kota Bekasi melalui dinas pertanian dan perikanan ingin mengajarkan masyarakat Kota Bekasi khususnya kaum muda dan ibu ibu rumah tangga untuk mempelajari teknik bercocok tanam hidroponik serta metode akuaponik.

Tri Adhianto juga menginstruksikan langsung kepada dinas terkait untuk membantu menyediakan pasokan bibit dan media untuk menanam hidroponik serta fasilitas untuk mempelajari metode akuaponik.

" Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Bekasi sudah menyediakan media, alat, serta bermacam macam bibit sayur sayuran dan buah buahan untuk media tanam hidroponik, jadi ketika nanti panen hasilnya beragam, ada buah dan juga sayur.

"sudah ada beberapa orang untuk mempelajari metode akuaponik, dan nantinya beberapa orang ini yang akan mengajarkan langsung ke masyarakat.

Menutup sambutannya, Wakil Walikota Bekasi berharap kegiatan ini bisa menjadikan masyarakat menjadi pribadi yang kreatif dan mandiri khususnya para anak muda dan ibu rumah tangga serta alat untuk meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Bekasi.

"mudah mudahan ini bisa menjadi salah satu jalan keluar untuk menjadikan anak muda dan ibu rumah tangga yang mandiri dan kreatif serta alat perjuangan untuk meningkatkan pendapatan ekonomi masyarakat Kota Bekasi," Tutup Tri Adhianto. (Hms)

Editor  : Saiful 
Diberdayakan oleh Blogger.